Mengenalkan dasar coding melalui bahasa pemrograman visual dengan platform Scratch, Anak akan membuat karya digital berupa story, animasi, simple game, hingga complex game.
Benefit
Project di kelas Scratch bisa berupa animasi atau game dengan tema yang beragam
Siswa akan membuat animasi dengan cerita kehidupan sehari-hari
Siswa membuat permainan gaya hidup sehat sederhana dengan kontrol keyboard.
Siswa membuat permainan yang dikendalikan keyboard dengan mekanisme permainan yang kompleks. Siswa akan belajar membuat AI sederhana, dan membuat klon terstruktur
Siswa belajar membuat proyek yang dikendalikan mouse. Siswa akan belajar menggunakan extension pen dan mekanisme permainan yang kompleks
Siswa belajar membuat mekanisme permainan menembak dengan kontrol keyboard dan mouse
Siswa belajar membuat game petualangan, game kompleks dengan mekanisme permainan ganda
Saya sangat senang dg program Kids Coder Class di Kalananti, krn cara mengajarnya menyenangkan, mudah dimengerti oleh anak saya, sejak awal kelas basic Kirana diajarkan oleh Miss Diah, saya perhatikan Kirana enjoy sekali mengikuti kelas sampai dg lulus advanced class. Terima kasih Kalananti dan Miss. Diah
Bapak Galih Mahendra
Terimakasih kalananti krna sdh jd jawaban atas keresahan emak2 yg anak2nya hobi ngegame,dan ingin anaknya lebih produktif.Selama join class coding d kalanantin anak sy senang sekali,enjoy,semangat ketika akan mengikuti class,itu semua tdk lepas dr pengajar class yg sgt "ngemong",baik,dan bs bikin class jd sangat menyenangkan.bahkan ketika arfan ketinggalan materipun,tutor akan dg senang hati memberikan jam tmbahan d luar klass,agar Arfan bs mengejar materi.terimakasih kak Yunia as Arfan's tutor❤️❤️Terimakasih jg Kalananti❤️❤️
Bunda Mayang Megayanti
Les coding yang simple & menyenangkan untuk anak, sangat bermanfaat untuk mengisi waktu luang, anak dapat mengekplor hal-hal baru. Kakak pengajarnya berpengalaman, dan juga sabar menghadapi anak-anak.
Bunda Yohanna Astuti
Bermanfaat dan dapat menambah minat serta kemampuan anak dalam mengembangkan bakat codingnya, mengurangi anak bermain gadget, mengasah kemampuan anak utk coding
Bunda Rr. Riris Paramita Dewi
Alhamdulillah anak saya semakin percaya diri untuk berbicara didepan guru/teman nya karena ada sesi presentasi projek yg sudah dikerjakan
Bunda Ayu Citra
Scratch adalah komunitas coding terbesar di dunia untuk anak-anak dan bahasa coding visual programming sederhana yang memungkinkan generasi muda membuat cerita, permainan, dan animasi digital. Scratch dirancang, dikembangkan, dan dimoderatori oleh Scratch Foundation, sebuah organisasi non-profit.
Program Scratch coock untuk belajar bagaimana cara membuat atau menciptakan permainan/animasi dengan menggunakan konsep berfikir logis dan kreatif
Pada dasarnya, program Scratch cocok digunakan oleh segala usia. Berdasarkan panduan dari Scratch sendiri, disarankan untuk anak usia SD. Di Kalananti, program Scratch dapat diikuti oleh anak usia 7-12 tahun
Scratch menyediakan banyak fitur seperti sprite/karakter, stage, code, motion, sound, looks, operators, sensing, dan masih banyak lagi untui menunjang pembuatan game dan animasi.
Kebijakan Privasi: Kami mengumpulkan data dan informasi Anda untuk mendaftarkan Anak Anda di program Trial Class. Harap membaca Kebijakan Privasi Kami agar Anda memahami bagaimana Kami mengumpulkan, memproses, menjaga dan melindungi data dan/atau informasi Anda. Apabila Anda berusia di bawah 18 tahun, Anda perlu memperoleh persetujuan dari orang tua/wali Anda.